Minggu, 07 Juli 2013

Ikan Mujair Kukus Goreng

Olahan Ikan Air Tawar, Olahan Ikan Mujair, Resep Ikan Kukus, Resep Ikan Goreng, Sajian Praktis Buka Puasa Dan Sahur
ini ikan yang sudah digoreng


Sajian ikan ini sangat mudah sekali membuatnya dan menurut saya sangat cocok untuk lauk buka puasa ataupun sahur. Tinggal pilih saja untuk buka puasanya yang digoreng atau yang dikukus tergantung selera kita masing-masing. Untuk ikannya ga harus pake ikan mujair, bisa juga dengan ikan nila, ikan mas atau ikan air tawar yang lain. Dan apabila ingin disimpan buat sahur, setelah dikukus ikannya didinginkan terlebih dahulu lalu diletakkan diwadah yang tertutup baru kemudian taruh dikulkas. Kalo mau makan tinggal dikukus lagi sebentar atau langsung digoreng saja. Selamat mencoba... semoga suka ya....


Ikan Mujair Kukus Goreng 
Resep Oleh Dewi Rosanti 

Bahan: 
1 kg ikan mujair (isi 4 ekor), buang insang, sisik dan isi perutnya lalu cuci bersih
1 buah jeruk nipis, ambil airnya
8 lembar daun salam
1 batang serai, ambil putihnya lalu iris tipis
1 lembar daun pisang

Bumbu yang dihaluskan:
7 siung bawang putih
4 siung bawang merah
5 butir kemiri, goreng
1 ruas jari jahe, goreng
1 ruas jari kunyit, goreng
Garam secukupnya


Air Tawar, Olahan Ikan Mujair, Resep Ikan Kukus, Resep Ikan Goreng, Sajian Praktis Buka Puasa Dan Sahur
 ikan yang telah dikukus

Cara Memasak: 
  1. Lumuri ikan mujair dengan air jeruk nipis. Biarkan sebentar. 
  2. Campur bumbu halus dengan irisan serai. Aduk rata. Lumuri ikan dengan bumbu tersebut. Diamkan selama 45 menit. (bisa dimasukkan kedalam kulkas dulu) 
  3. Siapkan dandang yang sudah diberi air dan sarangan. Letakkan selembar daun pisang diatas sarangan. Taruh 4 lembar daun salam lalu taruh ikan beserta bumbunya diatas daun salam tersebut kemudian taburi sedikit garam untuk menambah rasa. Setelah itu beri daun salam lagi diatasnya.
  4. Kukus selama 30 menit atau hingga matang. Angkat dan sajikan. 
  5. Apabila akan digoreng, lumuri ikan dengan kocokan putih telur terlebih dahulu, setelah itu baru digoreng hingga kuning kecoklatan. 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar